Email lpk.kesehatan.id@gmail.com
Telepon +62 813-2100-8699
Whatsapp +62 813-2100-8699

KURIKULUM

  1. LPK saat ini menggunakan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) / Indonesia Qualification framework (IQF)  dari Kementerian Pendidikan, yaitu Battra Akupunktur, Battra Ramuan Tradisional Indonesia, Battra Sinshe dan  Bekam (Hijamah/Cupping Therapy)
  2. LPK juga mengunakan Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI) adalah kerangka penjenjangan kualifikasi dan kompetensi tenaga kerja Indonesia yang menyandingkan, menyetarakan, dan mengintegrasikan sektor pendidikan dengan sektor pelatihan dan pengalaman kerja dalam suatu skema pengakuan kemampuan kerja yang disesuaikan dengan struktur di berbagai sektor pekerjaan. KKNI merupakan perwujudan mutu dan jati diri Bangsa Indonesia terkait dengan sistem pendidikan nasional, sistem pelatihan kerja nasional serta sistem penilaian kesetaraan capaian pembelajaran (learning outcomes) nasional, yang dimiliki Indonesia untuk menghasilkan sumberdaya manusia yang bermutu dan produktif
  3. Materi pendidikan secara umum meliputi:
    1. Materi Dasar
    2. Materi Inti
    3. Materi Pilihan
  4. Prosentase pendidkan antara teori dan praktek adalah 40% : 60%
  5. Metodologi Pendidikan
    1. Proses pebelajaran dilakukan secara langsung dengan tatap muka yang difasilitasi oleh pendidik yang kompeten
    2. Pembelajaran diselenggarakan 2 kali dalam 1 pekan, dengan waktu menyesuaikan program yang dipilih
    3. Metode yang dikembangkan adalah dengan ceramah, peragaan, simulasi, praktek, magang, penyajian kasus, dan pengalaman klinik
  6. Evaluasi dilakukan sesuai dengan  ketentuan  lembaga dan disesuaikan dengan jenis program pendidikan